Tentang S1 Teknik Industri Kampus Surabaya

Program Studi Teknik Industri, di Telkom University (Surabaya) berfokus pada perancangan, perbaikan/peningkatan, serta pemasangan sistem terintegrasi. Sistem integrasi yang dilakukan adalah sistem yang terdiri dari manusia, mesin/peralatan, material, informasi, dan energi. Karena obyek yang dikaji adalah sistem, maka Teknik Industri dikenal sebagai jurusan multidisiplin. Di dalamnya melibatkan ilmu-ilmu matematik dan sains (sebagai dasar dari keilmuan engineering) dan ilmu-ilmu sosial (seperti manajemen dan ekonomi).
 
Ciri khas dari Prodi Teknik Industri, Telkom University (Surabaya) dibandingkan dengan prodi sejenis dari kampus lain adalah penguatan di bidang ICT, serta pengaplikasian secara lebih luas di bidang teknologi informasi, inovasi dan kewirausahaan untuk mendukung pembangunan berkelanjutan (SDGs).

Visi

Menjadi Program Studi Teknik Industri Bereputasi pada Tahun 2028 dalam Ilmu dan Teknologi Industri Berkelanjutan, menghasilkan lulusan inovatif, berdaya saing global dan berjiwa entrepreneur guna mendukung industri inklusif dan berbasis teknologi dalam mencapai SDGs

Misi

Akreditasi

Program Studi S1 Teknik Industri Telkom University (Surabaya) telah meraih status “Terakreditasi Baik” melalui SK BAN-PT Nomor: 10480/SK/BAN-PT/Akred/S/VIII/2021.

Learning Outcomes

Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) Program Studi S1 Teknik Industri dirancang untuk menghasilkan sarjana yang kompeten dalam merancang, mengelola, dan mengoptimalkan sistem industri yang terintegrasi. Lulusan diharapkan memiliki kemampuan analitis yang kuat, berpikir kritis, serta memahami prinsip-prinsip teknik, manajemen, dan teknologi modern. Mereka juga dibekali keterampilan dalam pemecahan masalah kompleks, komunikasi efektif, dan kerja tim lintas disiplin. Dengan dasar etika profesional dan wawasan keberlanjutan, lulusan mampu berinovasi dan beradaptasi terhadap tantangan industri, baik di tingkat lokal maupun global.

Gelar Lulusan

Setelah lulus dan menyelesaikan Program studi Teknik Industri , mahasiswa akan mendapatkan gelar Sarjana Teknik (S.T.)

Sejarah Singkat

Program studi Teknik Industri Institut Teknologi Telkom Surabaya berdiri pada tahun 2018 dan telah terakreditasi BAIK berdasarkan surat keputusan Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Tinggi (BAN-PT) No 10480/SK/BAN-PT/Akred/S/VIII/2021
 
Seiring berjalannya waktu, program studi Teknik Industri telah bertransformasi dari Institut Teknologi Telkom Surabaya menjadi Telkom University (Surabaya) pada Tahun 2023. Program Studi Teknik Industri Kampus Surabaya memiliki dosen yang memiliki jabatan fungsional Asisten Ahli dan Lektor. Beberapa dosen sudah memiliki sertifikasi keahlian di bidang keilmuannya. Total mahasiswa Teknik Industri sebanyak 499 orang dan sudah meluluskan sejak 2018 sebanyak 206 alumni yang tersebar di berbagai sektro manufaktur, jasa, pendidikan entrepeneurial di skala nasional maupun internasional.

Struktur Organisasi

Galeri Dosen

Galeri Mahasiswa

Penerimaan Mahasiswa Baru

Mulai Perjalanan Akademis Kamu Bersama Kami